Pages

Kamis, 19 Januari 2012

LG Optimus Pad LTE, Tablet Pertama LG Dengan Fitur LTE

Persaingan perangkat tablet semakin ramai. LG, sebagai salah satu perusahaan elektronik terbesar asal Korea Selatan, baru saja memperkenalkan perangkat tablet terbarunya yang diberi nama LG Optimus Pad LTE. Fitur apa saja yang terdapat pada tablet tersebut LG tersebut? Simak yuk!


Kehadiran perangkat tablet milik LG memang terkesan cukup terlambat mengingat beragam perangkat tablet yang ada di pasaran saat ini. Apalagi saat ini, iPad, telah dan masih menjadi perangkat tablet paling popular dan paling tinggi peminatnya. Namun, LG sudah memiliki strategi jitu dalam menghadirkan perangkat tabletnya.

LG Optimus Pad LTE, telah memiliki salah satu fitur istimewa, yaitu tersedianya koneksi 4G LTE. Selain itu, penggunaan layar HD IPS Display berukuran 8.9 inci dengan resolusi mencapai 1280X720 pixel, mampu menampilkan kualitas gambar yang sempurna. Untuk melengkapi tampilan menarik pada layar tersebut, LG Optimus Pad LTE menggunakan sistem operasi mobile Android Honeycomb 3.2.

Agar memiliki kinerja yang optimal, LG Optimus Pad LTE telah dipersenjatai dengan prosesor dual-core 1.5 GHz Qualcomm dan penggunaan baterai 6.800 mAh. Untuk fitur menarik lainnya dapat ditemukan diantaranya, satu port HDMI, Digital Living Network Alliance (DLNA), slot SD card hingga 32 GB, kamera 8 megapixel pada sisi belakang dan 2 megapixel pada sisi depan.

LG Optimus Pad LTE kabarnya akan diluncurkan pertama kali di Korea Selatan, namun kepastian tanggal, bulan, dan harga perangkat tablet tersebut masih dirahasiakan oleh pihak LG.




Sumber

1 komentar:

saya mau tanya apakah di korea sudah loncing???

Posting Komentar

Pages

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More