Pages

Minggu, 15 Januari 2012

Wenger Salahkan Bek dan Wasit

Jakarta - Menjalani laga tandang ke Swansea City, Arsenal kalah 2-3. Arsene Wenger mengungkapkan buruknya kinerja lini belakang menjadi penyebab utama kekalahan, selain keputusan wasit yang dianggap tak tepat.

Sempat unggul cepat melalui Robin Van Persie di menit kelima, The Gunners  justru kalah dengan skor akhir 2-3 saat bermain di Liberty Stadium, Minggu (15/1/2012) malam WIB. Hasil tersebut menjadi yang kedua secara beruntun diderita 'Gudang Peluru' setelah sebelumnya tunduk di tangan Fulham.

Kemasukan tiga gol atas tim promosi membuat Wenger mengkritik kinerja barisan pertahanannya. Dalam laga tersebut bek-bek Arsenal beberapa kali diperdaya pemain Swansea, termasuk saat berhasil mematahkan jebakan offside yang berujung terciptanya gol ketiga oleh Danny Graham.

"Performa pertahanan kami tidak cukup bagus dan itulah mengapa kami kalah dalam pertandingan," sebut Wnger di situs resmi klub.

"Pertandingan sangat sulit karena Swansea bermain bagus. Saat kembali imbang 2-2 saya pikir kami bisa memenangkan pertandingan karena saya pikir kami bisa berbahaya. Penjaga gawang menjaga berhasil menjaga mereka tetap dalam pertandingan dan setelah itu membuat beberapa penyelamatan gemilang. Saya pikir kami melewatkan beberapa peluang yang luar biasa dan itu sangat sulit dipercaya," lanjut manajer berusia 62 tahun itu.

Selain pemainnya, Wenger juga mengkritik kinerja wasit. Salah satu yang jadi sorotan adalah keputusan menunjuk titik penalti, yang membuat Swansea bisa menyamakan kedudukan menjadi 1-1.

"(Kekalahan) itu juga terjadi karena beberapa keputusan yang aneh dari wasit, yang memberi penalti atas sebuah imajinasi," tuntas Wenger.




Sumber

0 komentar:

Posting Komentar

Pages

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More