Pages

Selasa, 03 Januari 2012

Syarat Ikan Tahan Lama dalam Freezer

detail berita

PROSES penyimpanan dalam freezer memang baik untuk daging, ikan, dan makanan laut lainnya. Namun, ada syarat yang harus dipenuhi bila Anda ingin menyimpan seafood di dalam freezer.

Bila teknik penyimpanan dalam freezer dilakukan dengan benar, seafood bisa bertahan lama hingga enam bulan. Kendati bisa disimpan hingga lama karena tetap berada di dalam kantong kedap udara, jangan heran bila ikan bisa berubah rasa, aroma, dan bentuk bila penyimpanannya tidak tepat.

Tekstur ikan yang disimpan lama akan berubah ketika dimasak, yakni cenderung menjadi lembek. Atau meski teksturnya tetap baik, Anda juga tidak akan mendapatkan gizi dari ikan yang dikonsumsi. Gizi atau manfaat kesehatan ikan akan berkurang akibat proses penyimpanan dan pembekuan yang lama. Demikian seperti dilansir Ehow.

Proses pendinginan berulang (ikan dikeluarkan lalu dimasukkan kembali ke freezer) menyebabkan gizi ikan juga berkurang. Gizi akan semakin berkurang dimulai dari proses penangkapan hingga masuk ke dalam lemari pendingin. Ada beberapa ikan yang tidak bisa disimpan dalam waktu lama karena dikhawatirkan gizinya hilang, juga terjadi perubahan warna, seperti ikan salmon dan ikan makarel.


Sumber

0 komentar:

Posting Komentar

Pages

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More