Pages

Rabu, 23 November 2011

Efek Positif & Negatif Video Games






90% orang di dunia pasti suka sama yg namanya video game. Video game selama ini selalu kena cekal dari orang2 (orang tua khususnya) karena punya efek yang negatif sama orang yang memainkannya. Tapi, Lama kelamaan, hasil studi & riset di Amerika & Eropa bisa "matahin" pendapat kalo video game itu buruk. Video Game juga punya banyak kelebihan.....
Buat gamer hardcore, ada baiknya perhatiin hal2 dibawah ini:


EFEK POSITIF:
Video game bisa membuat sensitifitas kontras mata lebih baik 54%. Khususnya pada game action atau tembak2an. Karena di dalam game ini kita harus bergerak cepat yang membuat sensor saraf mata akan bekerja lebih cepat hingga mata akan melemparkan sensor ke daerah otak paling dalam. Ini bisa menambah kemampuan saraf mata dan otak yang otomatis bisa membuat konsentrasi kita bisa lebih tinggi kektika mengerjakan suatu hal.
Pendapat bahwa video game itu membuat orang bodoh adalah salah besar. Banyak ilmu pengetahuan yang disisipkan ke dalam cerita game tersebut. Apabila kita bermain game dan mengamati ceritanya itu bisa disamakan dengan membaca buku...(Jadi main game perhatiin juga cerita nya, jangan asal main)
Meningkatkan kemampuan membaca. Psikolog di Finland University menyatakan bahwa video game bisa membantu anak-anak untuk meningkatkan kemampuan baca mereka. Jadi, keluhan soal bermain game yang dapat menurunkan budaya membaca adalah salah besar.
Video game juga bisa menambah kepekaan seseorang di lingkungan sekitarnya. Beberapa game mengharuskan pemainnya berinteraksi dengan lingkungan sekitar (didalam game) untuk menyelesaikan misi. e.g Crysis, half Life, Penumbra.


EFEK NEGATIF:
Menimbulkan rasa ketagihan yang membuat orang lupa dihidupan nyata. Seringkali gamer hardcore bermain game tanpa ingat waktu hingga pekerjaan nya ditinggalkan.
Membuat orang terperangkap di dalam dunia virtual dan tidak suka dengan dunia sosial yang sebenarnya.
Membuat aktivitas sehari2 nya terganggu karena jadwal sehari2 nya dipakai untuk bermain game..

Mungkin gak semua orang bisa ngalamin efek negatif nya, karena setiap orang punya kebiasaan yang berbeda2..

0 komentar:

Posting Komentar

Pages

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More