Pages

Jumat, 09 Desember 2011

Seputar Berita Arsenal

Nasri dan Fabregas Sudah Dilupakan Fans Arsenal 

London - Yossi Benayoun menyebut Arsenal sudah bangkit dari keterpurukan di awal musim setelah ditinggal Cesc Fabregas dan Samir Nasri. Kualitas pemain baru The Gunners membuat fans melupakan dua nama tersebut.

Fabregas dan Nasri hengkang dari Emirates pada bursa transfer musim panas lalu. Untuk menggantikan posisi mereka, Arsene Wenger lalu mendatangkan Benayoun dari Chelsea dan Mikel Arteta dari Everton jelang penutupan jendela transfer.

Hengkangnya dua midfielder itu sempat disebut sebagai penyebab buruknya start Robin van Persie dkk. di awal musim ini. Namun kini perlahan mereka mulai bangkit dan makin mendekat ke papan atas.

Benayoun menyadari bahwa fans Arsenal mengharapkan pemain besar untuk menggantikan peran dua pemain yang menjadi andalan di lini tengah tim asal London itu. Namun ia yakin pemain baru yang didatangkan Wenger tak kalah berkualitas.

Seiring dengan hasil positif yang terus diraih Arsenal, pemain yang dipinjam dari Chelsea ini yakin pemain-pemain baru itu sudah menunjukkan kualitasnya. Hal itulah yang akan membuat fans Arsenal melupakan kepergian Fabregas dan Nasri.

"Fabregas dan Nasri, keduanya adalah pemain yang bagus dan mungkin fans berharap nama lain atau pemain yang lebih besar," ucap pemain asal Israel ini seperti diwartakan Sky Sports.

"Tapi semua pemain yang dibeli di hari terakhir bursa transfer sudah membuktikan dirinya dan kami bermain lebih baik dan memenangi pertandingan."

"Suporter sekarang mengerti bahwa kami punya tim yang bagus dengan banyak pemain berkualitas dan aku pikir mereka sudah melupakan tentang pemain lainnya," tandasnya.


Henry Kagum dengan Van Persie  

London - Thierry Henry menilai, Robin van Persie yang dilihatnya dulu dan yang sekarang sangat berbeda. Van Persie yang sekarang dinilainya lebih komplet, dan Henry pun kagum karenanya.

"Apa yang bisa saya katakan tentang Robin? Saya melihatnya datang ke sini dan sejak awal dia bukanlah orang mudah dihadapi--seperti saya juga, saya rasa," ujar Henry di situs resmi klub.

Van Persie datang ke Arsenal pada 2004, ketika usianya baru 21 tahun. Ketika itu, ia bukanlah pendulang gol utama seperti sekarang. Dengan kecepatannya, kemampuannya menggiring bola dan menyuplai assist, Arsene Wenger mula-mula memainkannya sebagai second striker untuk menopang Henry.

Melihat Van Persie kini begitu subur, Henry pun menyuarakan kekagumannya. Ia menyebut, pemain asal Belanda itu punya intelejensia yang sangat bagus.

"Sangat mengagumkan melihat bagaimana dia berkembang. Betapa cerdasnya dia."

"Saya mengaguminya. Apa yang ditunjukkannya sekarang, terima kasih Tuhan dia bermain untuk kami dan bermain dengan bangus. Sangat menyenangkan melihat seorang pemain berkembang," tukas Henry, yang baru saja dibuatkan patung perunggu oleh The Gunners.
 

0 komentar:

Posting Komentar

Pages

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More