Pages

Selasa, 31 Januari 2012

HP Perkenalkan t200 Zero Client – Solusi Berbagi PC untuk Mendukung Bidang Edukasi

Solusi berbagi penggunaan satu PC ke beberapa user terbaru dari HP akhirnya hadir. Hari ini, bertempat di Hotel Menara Peninsula, Jakarta, HP memerkenalkan t200 Zero Client for MultiSeat yang merupakan penerus dari produk-produk Zero Client sebelumnya, t100 dan t150.

Perwakilan dari HP menunjukkan unit t200 Zero Client.
t200 Zero Client merupakan solusi yang didesain secara khusus oleh HP untuk penggunaan di institusi pendidikan. Kemampuan t200 Zero Client untuk membagi penggunaan 1 PC ke sampai dengan 15 pengguna tentunya sangat bermanfaat untuk meningkatkan efisiensi penggunaan PC sekolah maupun universitas. Walaupun demikian, kemampuan yang diusung t200 Zero Client juga memungkinkan perangkat tersebut untuk digunakan di berbagai tempat lain, misalnya kantor, tempat-tempat umum, maupun pabrik.

Mr. Anthony menjelaskan bagaimana penggunaan dari t200 Zero Client.
Berbeda dengan seri sebelumnya yang hanya menyediakan koneksi berbasis USB ke PC utama, t200 Zero Client memungkinkan penggunaan koneksi Ethernet maupun USB untuk terhubung ke PC utama. Hal itu tentunya meningkatkan jarak jangkauan kabel Ethernet yang jauh lebih tinggi daripada kabel USB. Perangkat tersebut juga dilengkapi 4 buah port USB 2.0 di sisi klien serta koneksi display analog yang mendukung penggunaan monitor dengan resolusi sampai 1280 x 1024 atau 1440 x 900 dalam mode widescreen. Dukungan untuk Windows MultiPoint 2011 juga telah tersedia.

t200 Zero Client terpasang di belakang monitor yang digunakan sebagai monitor PC klien.
Penggunaan solusi berbagi penggunaan satu PC ke beberapa user tentunya menghadirkan berbagai kelebihan. Dibandingkan menambah jumlah PC untuk setiap penambahan user, solusi tersebut memungkinkan para user menggunakan resource dari 1 PC secara bersama, sehingga meningkatkan efisiensi, menghemat biaya pengadaan perangkat, serta mengurangi pemakaian energi listrik.


Sumber

0 komentar:

Posting Komentar

Pages

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More