Pages

Rabu, 25 Januari 2012

Underworld Awakening Duduki Puncak Box Office

Underworld: Awakening berhasil menduduki puncak box office di minggu pertama penayangannya. Film ini berhasil menjadi juara dengan penghasilan total US$25,4 juta, diikuti oleh Red Tails dengan US$19,1 juta di posisi kedua dan Contraband (US$12,2 juta) di posisi ketiga. Jumlah yang dicapai Awakening tidak membuatnya gemilang karena pendapatan tersebut masih berada di bawah dua franchise Underworld lainnya (di minggu pertama penayangan), Underworld (US$51,7 juta) dan Evolution (US$26,9 juta). Walau begitu, jumlah tersebut berada di atas film ketiga, Rise of the Lycan, yang “hanya” berhasil meraih US$20,8 juta di minggu pertamanya.


Underworld: Awakening diproduksi oleh Sony Pictures dan Lakeshore Entertainment dengan bujet sebesar US$70 juta. Film ini merupakan film seri vampire pertama yang dirilis dalam format 3D. Di Amerika, para penonton ternyata tergoda untuk menyaksikan film ini dalam format 3D dan rela mengeluarkan uang lebih untuk membeli tiket khusus 3D. Berdasarkan hasil survei, para penonton menyukai film ini dalam format 3D dan membuat film ini mendapatkan rate A- dari perusahaan marketing CinemaStore.
Film ini merupakan film ketiga penampilan Kate Beckinsale di franchise Underworld. Banyak pihak yang bersorak saat mengetahui Beckinsale kembali memerankan Selena di Awakening. Apakah kembalinya Beckinsale dapat membuat film ini terus bertahan di box office? Kita lihat saja perkembangannya!




Sumber

0 komentar:

Posting Komentar

Pages

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More