Pages

Jumat, 09 Maret 2012

Intel Inginkan Ultrabook dengan Touchscreen!

Teknologi input touchscreen tampaknya akan menjadi bagian penting dari masa depan ultrabook! Intel, perusahaan yang ada di belakang ultrabook, dikabarkan menampilkan sebuah unit demo ultrabook yang telah menggunakan touchscreen di booth mereka di event CeBIT 2012 yang tengah berlangsung di Jerman.

Ultrabook dengan touchscreen yang tampil di booth Intel tersebut telah mengusung platform terbaru Intel yang dilengkapi dengan layar 13.3″. Layar tersebut mengusung resolusi hingga 1600 x 900 dengan kemampuan touchscreen kapasitif dan multitouch hingga 10 titik. Selain itu, ultrabook dengan touchsreen tersebut juga dipersenjatai dengan prosesor Ivy Bridge CULV dengan kecepatan 1.5 Ghz. Keluarga prosesor Ivy Bridge CULV memang akan menjadi inti dari generasi kedua ultrabook yang diperkirakan akan banyak bermunculan di pertengahan tahun 2012 ini.

Pengunaan touchscreen di ultrabook, tentunya akan membawa banyak keuntungan untuk perangkat laptop berukuran tipis dan ringkas tersebut. Ditambah lagi, akan segera hadirnya Windows 8 yang memiliki kompatibilitas tinggi dengan touchscreen tentu saja semakin memperjelas alasan Intel ingin menambahkan touchscreen ke ultrabook. Tetapi, kenaikan harga yang terjadi dengan adanya penambahan touchscreen tersebut, ditambah dengan harga ultrabook yang masih dianggap tinggi, bisa jadi sedikit menghambat upaya Intel tersebut.

Hingga saat ini, Intel masih belum menyertakan penggunaan touchscreen sebagai syarat wajib sebuah produk untuk dikategorikan sebagai Ultrabook. Tetapi, mengingat semakin meningkatnya popularitas penggunaan touchscreen belakangan ini, bukan tidak mungkin Intel akan mewajibkan penggunaan touchscreen, dan mungkin juga sistem konvertibel laptop ke tablet, untuk syarat wajib perangkat ultrabook di masa yang akan datang.



Sumber

1 komentar:

saya ucapkan terimakasih atas aritkel dan gambar yang anda buat sangat bagus dan bermanfaat bagi saya.
http://obatpenyakitkelamin.strikingly.com

Posting Komentar

Pages

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More