Pages

Kamis, 12 Januari 2012

Episode 5 Behind the Scene “Negeri 5 Menara” Telah Dirilis

Novel Negeri 5 Menara karya Ahmad Fuadi telah menorehkan sejumlah prestasi menakjubkan yang mendorong Million Pictures dan KG Production untuk mengangkat kisah ini ke dalam layar lebar. Sebagai novel yang memecahkan rekor penjualan buku lokal oleh Gramedia Pustaka Utama dan peraih penghargaan buku terfavorit Anugerah Pembaca Indonesia 2010, jumlah penggemar yang ingin menonton film Negeri 5 Menara tentunya banyak. Untuk menanggapi antusias masyarakat dan memberikan sedikit gambaran mengenai proses produksi film tersebut, Million Pictures dan KG Production merilis sejumlah video behind the scene di YouTube.


Saat ini, kedua perusahaan tersebut merilis episode kelima video behind the scene Negeri 5 Menara di YouTube. Episode ini membahas mengenai musik dan original soundtrack yang digarap untuk film tersebut. Musisi ternama Yovie Widianto yang mengaku sangat menyukai novel tersebut ditunjuk sebagai komposer lagu-lagu Negeri 5 Menara. Terhitung sekitar 10 lagu telah diciptakan dan akan direkam ke dalam satu album yang akan dirilis dalam waktu dekat. Video ini juga memutar sebagian lagu single pertamanya yang berjudul “Man Jadda Wajada” yang dimainkan oleh grup musik Yovie & Nuno. Alunan nada khas ciptaan Yovie pun dapat dengan mudah didengar dalam single ini.

Perjalanan panjang tim film Negeri 5 Menara memang belum selesai, tetapi rangkaian video behind the scene-nya telah mendapatkan sekitar 80.000 views. Selain membahas seputar pembuatan original soundtrack, video-video ini membahas tentang pemilihan pemeran, latar belakang cerita Negeri 5 Menara, proses adaptasi cerita dari novel ke film, dan esensi dari cerita itu sendiri. Bagaimana hasil filmnya nanti? Mari kita tunggu bersama sembari menonton setiap video behind the scene film ini!
 



0 komentar:

Posting Komentar

Pages

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More