Pages

Selasa, 17 Januari 2012

Makan Bakmi Soen Yoe Berasa di Chinatown

detail berita
Bakmi Soen Yoe (Foto:Johan Sompotan/Okezone)
ANDA ingin menghabiskan waktu dengan keluarga sambil menyantap lezatnya olahan mi? Anda bisa mencobanya di warung Bakmi Soen Yoe.

Bakmi Soen Yoe sudah berdiri sejak lama dan legendaris karena kelezatannya telah ada sejak 1954. Untuk mendapatkan kenikmatan Bakmi Soen Yoe, Anda dapat menyambanginya di kawasan Pasar Baru, tepatnya Jalan Gang Kelinci III No. 9 atau lebih dikenal dengan Gang Sutek.

Saat memasuki kedai, Anda seakan dibawa ke daerah Chinatown. Bangunan lama restonya pun masih dipertahankan dengan mengusung konsep zaman China.

Erik, sang penjual mengatakan bahwa warung bakmi ini telah menjadi warisan turun-temurun dari keluarga besarnya. "Kenapa saya milih bakmi karena ini resep keluarga, jadinya saya tetap memertahankan makanan ini sebagai makanan yang saya jual," ucapnya kepada okezone, belum lama ini.

Warung yang buka sejak pukul 08.00 WIB hingga pukul 16.00 WIB ini memang menghadirkan ragam mi yang berbeda. Kelembutan mi yang dijualnya juga menjadi keunggulan tersendiri.

"Mi yang kita jual sangat lembut di lidah, apalagi rasa mi serta perpaduan jamur dan potongan ayam juga punya rasa tersendiri saat Anda makan," paparnya.

Untuk menambah rasa pada bakmi, Anda bisa menambahkan pokcay, acar yang terdiri dari cabai rawit dan timun, serta sambal khas buatannya. "Di sini kita tidak menjajakan saos sambal, cukup sambal olahan kami saja karena itu menjadi khas kami," lanjutnya.

Bila tidak suka dengan olahan mi, Anda bisa memesan menu lainnya seperti bihun ayam jamur bakso atau pangsit, bakmi goreng ayam, bihun goreng ayam, bakmi masak ayam, bihun masak ayam, nasi goreng ayam, nasi tim ayam, dan locupan (sejenis kwetiau) ayam jamur bakso. Sajian bakso ikan dan sapi, hingga bakso urat serta fuyung hai dan capcay kuah juga ikut dijajakan.

Bagi Anda nonmuslim, ada pula menu nasi campur babi, di mana di dalamnya juga terdapat potongan daging babi merah dan panggang asin. Sementara untuk ragam minuman, tersedia es teh manis, es jeruk, es teler, es soda susu, dan es kelapa muda.




Sumber


0 komentar:

Posting Komentar

Pages

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More