Pages

Jumat, 20 Januari 2012

Mengenang Sepak Terjang Kodak Sebelum Bangkrut

Film Kodak (guardian)
Jakarta - Kodak punya sejarah sangat panjang di dunia fotografi. Terasa tragis memang ketika pabrikan asal Amerika Serikat ini harus mendaftarkan perlindungan kebangkrutan Chapter 11 setelah mati-matian berjuang.

"Setelah mempertimbangkan keuntungan Chapter 11 pada saat ini, Dewan Direksi dan seluruh tim manajemen senior secara bulat meyakini bahwa ini adalah langkah yang penting dan hal benar yang dilakukan untuk masa depan Kodak," ujar CEO Kodak Eastman, Antonio Perez.

Kodak, perusahaan yang berusia lebih dari 100 tahun merupakan perintis industri fotografi yang fenomenal. Namun Kodak harus berjuang di tengah era digital dan buruknya kinerja. Sejauh ini Kodak sudah merumahkan 47.000 karyawan dan menutup 13 pabrik sejak 2003.

Banyak orang di seluruh dunia punya kenangan memakai Kodak, terutama pada masa ketika kamera analog berjaya. Berikut beberapa foto yang mengabadikan sepak terjang Kodak di dunia fotografi:
Kamera pertama Kodak yang dijual tahun 1889 dibanderol USD 25

George Eastman, pendiri Kodak di sebelah kiri, bersama Thomas Alva Edison. Foto ini diambil Juli 1929.

Pekerja di pabrik kamera Kodak di Harrow Inggris tahun 1930.

Kamera Kodak yang diperkenalkan pada tahun 1971.

Seorang polisi Inggris memakai kamera Kodak di tahun 2002.

Film Kodak yang dahulu booming sebelum masa kamera digital.

Produk kamera digital Kodak, yang keteteran bersaing dengan vendor lainnya.



Sumber

0 komentar:

Posting Komentar

Pages

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More