Pages

Rabu, 08 Februari 2012

EA Pastikan Kehadiran Medal of Honor II


Melahirkan sebuah franchise raksasa tidak lantas menjadi jaminan kesuksesan sebuah seri. Pada akhirnya, kualitas akhir selalu menjadi faktor yang paling menentukan apakah sebuah game dapat menarik perhatian gamer atau tidak. Hal inilah yang mungkin dilupakan oleh Electronic Arts ketika merilis Medal of Honor dengan tema perang modern di tahun 2010 silam. Usaha EA untuk menghadirkan game FPS yang kompetitif berujung pada hilangnya originalitas yang selama ini diusung oleh seri MOH. Walaupun mendapatkan kritik yang cukup keras karenanya, EA tampaknya tidak ingin berhenti begitu saja. Sebuah seri Medal of Honor lanjutan sudah dipersiapkan!

Kehadiran Medal of Honor 2 memang sudah dirumorkan sebelumnya. EA kabarnya sempat mempresentasikan kehadirannya secara eksklusif di depan beberapa media game bersama dengan seri NFS terbaru – Need for Speed 13. EA juga tidak banyak menanggapi rumor tersebut, tidak membantah dan mengiyakan semua informasi yang berkembang secara liar saat itu. Sempat terkatung-katung, kepastian akan eksistensi Medal of Honor 2 akhirnya keluar dari mulut EA. Salah satu perusahaan publisher terbesar di dunia tersebut mulai membagikan undangan ke media-media game luar negeri dengan menyertakan logo Medal of Honor di dalamnya. EA ingin membicarakan game ini secara resmi.


Di undangan tersebut juga tercantum tanggal 6 Maret 2012 sebagai tanggal diumumkannya Medal of Honor 2. Bagaimana EA akan meramu kelanjutan seri MOH ini? Apakah kesuksesan yang berhasil diraih oleh Battlefield 3 akan menjadi inspirasi terbesar di dalamnya? Ataukah ia akan kembali pada akar Medal of Honor yang selama ini begitu dicintai oleh gamer? Kita tunggu saja.



Sumber

0 komentar:

Posting Komentar

Pages

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More