Pages

Kamis, 21 Juni 2012

Empat Vendor Raksasa Siapkan Smartphone Berbasis Windows Phone 8

Windows Phone 8 sudah resmi diperkenalkan oleh Microsoft. Sistem operasi terbaru tersebut baru akan hadir di akhir tahun 2012 ini. Bersamaan dengan perkenalan Windows Phone 8 ini, Microsoft juga mengumumkan nama-nama vendor yang akan menggunakan sistem operasi tersebut. Siapa saja?


Akan ada 4 vendor yang memproduksi smartphone berbasis sistem operasi Windows Phone 8 di awal kemunculannya. Ke-empat vendor tersebut adalah HTC, Huawei, Nokia, dan Samsung.

Huawei bahkan telah meluncurkan sebuah press release yang menyatakan kesiapan mereka untuk menghadirkan smartphone berbasis Windows Phone 8. Ascend merupakan seri smartphone Huawei pertama yang akan hadir dengan sistem operasi tersebut. Awalnya, Ascend dengan Windows Phone 8 akan hadir di Eropa, US, dan China. Negara-negara lain akan menyusul selang beberapa saat setelahnya.

Kabarnya, di awal kemunculannya nanti, smartphone berbasis Windows Phone 8 akan menggunakan prosesor terbaru dari Qualcomm, yaitu Snapdragon S4.

Lebih dari 180 negara dan 50 bahasa yang akan didukung oleh Windows Phone 8 di awal kemunculannya nanti. Jumlah tersebut melebihi dukungan yang diberikan oleh iOS 6 di awal kemunculannya.



Sumber

1 komentar:

Posting Komentar

Pages

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More