Pages

Selasa, 14 Februari 2012

Myspace Tak Lagi Ingin Saingi Facebook

Justin Timberlake-Myspace (Ist.)
California - Masih ingat Myspace? Situs jejaring yang sempat menjadi raja di eranya ini agaknya terpaksa mengakui kedigdayaan Facebook. Kini mereka memposisikan dirinya sebagai plaform musik saja.

Sepertinya, perubahan fokus ini terjadi sejak pemilik baru, yakni bintang pop Justin Timberlake menjadi pemilik baru. Dilansir CNN, Selasa (14/2/2012), Myspace telah berhenti mencoba berkompetisi dengan situs jejaring besutan Mark Zuckerberg itu.

Sebagai gantinya, mereka kini berfokus sebagai platform superior untuk memposting dan mendengarkan musik. Bagi sebagian kalangan, terutama yang menggeluti dunia musik, Myspace memang lebih akrab sebagai wadah eksistensi mereka di jagad tersebut.

Kini Myspace siap berkibar kembali. Pihaknya mengumumkan situs mereka mengalami penambahan 1 juta pengguna baru pada bulan lalu. Tentu ini menjadi kabar baik, setelah beberapa lama mereka terpuruk pasca dominasi Facebook.

"Angka itu menceritakan momentum kuat dan perubahan dramatis untuk Myspace," ujar Tim Vanderhook sang CEO.

Myspace player yang baru kini menawarkan lagu dalam jumlah tak terbatas, mode radio yang bisa dipersonalisasi, dan kemudahan integrasi dengan Facebook.

Specific Media bahkan menyebut pemutar musik Myspace sebagai situs dengan koleksi musik gratis terbanyak. Dengan jumlah lebih dari 42 juta lagu, Myspace mengungguli koleksi milik Spotify.



Sumber

0 komentar:

Posting Komentar

Pages

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More